Review HP 15s-fq5148TU, Fitur Fast Charging Jadi Andalan

HP 15s-fq5148TU merupakan laptop yang memiliki banyak fitur yang menarik dan bisa menjadi pilihan yang tepat untuk kebutuhan kerja, belajar, hingga hiburan. Buat kamu yang membutuhkan layar lebih lega di atas 14 Inch, laptop ini tentu sangat cocok untuk kamu miliki.

Di pasar tanah air sendiri, laptop HP tipe ini hadir dalam dua kapasitas RAM yang bisa dipilih oleh konsumen, yaitu RAM 4GB dan 8GB.

Oleh karena semakin hari semakin banyak program komputer yang membutuhkan kapasitas RAM besar, maka yang varian RAM 8GB tentu lebih direkomendasikan.

Lalu apa saja fitur-fitur unggulan yang diusung? Silahkan simak review selengkapnya dalam postingan ReviewLaptop.co kali ini ya 🙂

Desain, Konektivitas, Layar dan Fitur Yang Diusung

Untuk desainnya, HP 15s-fq5148TU mengusung konsep minimalis dan modern. Bodi atau casing laptop ini terbuat dari plastik yang dikombinasikan dengan finishing doff, memberikan kesan mewah namun sederhana.

Bobotnya yang ringan sekitar 1,69 kg dan dimensi yang kompak 35, 85 x 24,2 x 1,79 cm, membuat kamu bisa membawanya ke mana-mana dengan mudah dan yang pastinya tidak akan terlalu membebani saat bepergian.

Laptop HP 15 Inch satu ini dilengkapi berbagai pilihan konektivitas. Terdapat satu port USB Type-C, dua port USB Type-C, HDMI, dan card reader.

Port dan colokan kanan dan kiri
Port dan colokan kanan dan kiri

Tampaknya HP masih mempertahankan fasilitas pembaca kartu di saat laptop lain sudah mulai menghilangkannya pada produk mereka.

Untuk konektivitas wireless, disematkan Wifi 5 dan Bluetooth 5.0, yang memungkinkan kamu untuk tetap terhubung dengan berbagai perangkat lainnya dengan mudah dan stabil tanpa perlu kwatir terputus-putus, karena kedua tipe konektivitas nirkabel tersebut memang terkenal dengan kestabilannya.

Bicara soal layar, ia merupakan salah satu bagian penting dalam sebuah laptop. HP 15s-fq5148TU dibekali layar berukuran 15,6 inci dengan resolusi Full HD 1920 x 1080 piksel.

Sisi kiri dan kanan belakang HP 15s-fq5148TU
Sisi kiri dan kanan belakang HP 15s-fq5148TU

Panel TN Dispay dilengkapi fitur Anti Glare yang digunakan memungkinkan pengguna mendapatkan pengalaman visual yang memuaskan, baik saat bekerja maupun bermain game atau melakukan aktivitas lainnya.

HP 15s-fq5148TU dilengkapi dengan baterai 3 sel jenis Lithium Polymer yang diklaim dapat bertahan hingga 9 jam penggunaan.

Ini merupakan fitur yang cukup penting bagi kamu yang sering bekerja di luar ruangan atau perjalanan jauh. Dengan baterai ini, kamu tidak perlu khawatir kehabisan daya di tengah pekerjaanmu.

Juga sudah diperkaya dengan fitur Fast Charging yang akan membuat proses pengisian ulang baterai menjadi lebih efisien, sebab baterai akan bisa terisi 50% hanya dengan waktu pengecasan 45 menit saja.

Di sektor keyboard, HP menyematkan lampu latar atau backlit pada produk besutannya yang satu ini. Namun sayangnya belum ada sensor sidik jari yang bagi sebagian orang mungkin cukup penting.

Performa

Ditenagai oleh prosesor Intel Core i3-1215U, HP 15s-fq5148TU bisa dibilang memiliki performa yang cukup mumpuni untuk menangani berbagai tugas sehari-hari. Baik itu browsing, mengetik, atau bahkan editing ringan, laptop ini mampu melakukannya dengan cukup lancar.

CPU Intel Core i3-1215U sendiri mempunyai jumlah core 4 dan threads-nya ada 8. Dengan spek prosesor seperti itu, kinerja laptop tentu bisa berada di atas rata-rata.

Nah, untuk RAM sendiri di pasaran bisa ditemukan dalam dua kapasitas 4GB dan 8GB DDR4. Kalau kamu suka menggunakan laptop dengan membuka banyak aplikasi sekaligus, atau ketika browsing membuka banyak tab dalam waktu bersamaan, tipe yang 8GB lebih direkomendasikan, sebab aktivitas seperti itu akan lancar kalau RAM cukup besar.

Untuk penyimpanannya, HP 15s-fq5148TU dilengkapi dengan SSD berkapasitas 512GB. SSD ini tidak hanya menawarkan kapasitas penyimpanan yang cukup besar, tapi juga kecepatan baca tulis data yang cepat.

Kamu bisa menyimpan berbagai file dan dokumen, foto dan sebagainya di sini tanpa perlu khawatir kehabisan ruang.

Intinya, performa laptop HP yang ini sudah cukup kencang untuk olah dokumen, browsing, video editing yang ringan-ringan maupun menjalankan program desain, meskipun untuk desain yang memerlukan keakuratan warna yang tinggi mungkin kurang maksimal.

Kelebihan dan Kekurangan HP 15s-fq5148TU

Kelebihan:

  • Resolusi layar sudah Full HD
  • Keyboard dilengkapi backlit
  • Ada fitur Fast Charging
  • Resolusi webcam sudah HD 720p
  • Sudah disertakan Windows 11 ori dari pabrik.

Kekurangan:

  • Kalau kamu butuh fingerprint, pada laptop ini sepertinya belum ada.

Harga dan Spesifikasi HP 15s-fq5148TU

Saat tulisan ini aku buat, harga jual laptop HP 15s-fq5148TU dibanderol dengan harga mulai dari Rp 6,5 jutaan. Bisa jadi, seiring berjalannya waktu, harganya tersebut bisa jadi akan turun.

Berbeda lagi untuk yang varian RAM 8GB, harganya lebih mahal beberapa ratus ribu Rupiah. Hal itu tentu wajar, sebab ada penambahan spek.

Lalu, seperti apa spesifikasi lengkap laptop besutan HP satu ini? Untuk mengetahuinya kamu bisa melihat dalam tabel berikut:

SubjekNilai
ProsesorIntel Core i3-1215U
Jumlah Core Prosesor6 Cores 8 Threads
Kapasitas RAM4GB / 8GB DDR4
Kapasitas Penyimpanan512 GB SSD NVMe
Ukuran Layar15,6 Inch
Resolusi LayarFull HD 1920 x 1080 piksel
Kartu GrafisIntel UHD Graphics
Resolusi Webcam720p HD dengan dual microphone
DVD±RWTidak Ada
Baterai41 WHrs
Konektivitas2 port USB 3.2 Type-A, USB 3.2 Type-C, HDMI, SD card reader, jack audio 3,5 mm, Wifi 5 dan Bluetooh 5.0
Sistem OperasiWindows 11 Home
MS Office-
Berat1,69 kg
DimensiPanjang 35,8 cm / Lebar 24,2 cm / Tebal 1,79 cm

Kesimpulan

Dengan prosesor Intel i3 generasi ke-12, HP 15s-fq5148TU ini bisa dikatakan memiliki kinerja yang solid dan efisiensi energi yang baik. Selain itu, RAM dan penyimpanan SSD 512GB yang cukup lega, menambah kecepatan dan kapasitas penyimpanan yang cukup untuk kebutuhan kamu.

Secara umum, tipe 15s-fq5148TU adalah pilihan yang baik untuk laptop sehari-hari seperti olah dokumen, main game ringan hingga menengah (dengan penyesuaian settingan tentunya), browsing, edit video dengan program yang tidak membutuhkan spesifikasi tinggi, dan aktivitas komputasi lainnya yang sejenis.

Bagikan:

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top